Memulai Shift

Artikel ini akan menjelaskan bagiamana cara memulai shift pada POS.

iSeller Care avatar
Ditulis oleh iSeller Care
Diperbarui lebih dari satu minggu yang lalu

Fitur shift memudahkan Anda untuk mengetahui semua transaksi yang terjadi dalam suatu shift, sehingga Anda bisa mencocokan penjualan pada akhir shift.

Langkah 1

Jika Anda baru membuka aplikasi atau sebelumnya sudah logout dari POS, silahkan masuk kembali ke dalam sistem iSeller Anda dengan klik OPEN REGISTER pada tampilan tersebut.

Langkah 2

Pada tampilan berikutnya, silahkan tetapkan pengguna mana yang akan mulai shift tersebut.

Untuk mengganti pengguna, silahkan klik Change User lalu pilih pengguna yang akan mulai shift.

Langkah 3

Silahkan isi bagian Float Amount sebagai jumlah uang yang ada pada kasir tersebut saat memulai shift. Hal ini diperlukan untuk membandingkan jumlah uang dalam kasir sebelum dan sesudah shift. Baca selengkapnya di Mengakhiri Shift.

Langkah 4

Pada bagian Note, Anda dapat memasukkan catatan apapun sebelum memulai shift Anda.

Langkah 5

Klik OK untuk memulai Shift Anda.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?