Lewati ke konten utama
Semua KoleksiPelanggan
Grup Pelanggan (Customer Group)
Grup Pelanggan (Customer Group)

Artikel ini akan menjelaskan cara mengelompokkan pelanggan yang berguna untuk mempermudah Anda memberikan promo untuk pelanggan tertentu.

iSeller Team avatar
Ditulis oleh iSeller Team
Diperbarui lebih dari sebulan yang lalu

Grup Pelanggan adalah salah satu fitur iSeller dimana Anda dapat mengelompokkan pelanggan dengan kondisi tertentu yang kemudian mempermudah Anda memberikan promo khusus untuk pelanggan tertentu. 

Artikel ini akan menjelaskan cara-cara untuk menambah grup pelanggan dengan mudah.

Cara Menambah Grup Pelanggan

Langkah 1: Silakan saring pelanggan Anda dengan memasukkan Kondisi tertentu yang berlaku di dalam grup pelanggan tersebut. Dalam contoh ini, kondisi yang termasuk dalam grup pelanggan adalah: Pelanggan yang sudah berbelanja lebih dari Rp3,000,000.

Langkah 2: Setelah menyaring pelanggan Anda, silahkan simpan hasil penyaringan dengan klik Simpan Baru seperti gambar berikut.

Langkah 3: Pada tampilan berikutnya, silahkan Anda masukkan nama dari hasil penyaringan berikut (contoh Pelanggan VIP) lalu klik Simpan Sebagai Grup Pelanggan.

Langkah 4: Grup pelanggan telah terbuat. Silahkan klik Tampilkan Grup Pelanggan untuk menampilkan daftar grup pelanggan yang Anda miliki.

Berikut adalah tampilan daftar dari grup pelanggan yang sudah Anda buat:

Pada daftar ini Anda dapat menampilkan grup pelanggan dengan klik ikon mata berwarna biru yang terletak pada sebelah kanan. Untuk menghapus grup pelanggan, silakan klik tombol dengan icon lambang tong sampah berwarna merah.

Selamat! Kini Anda telah berhasil mengaplikasikan grup pelanggan pada Web Admin. Semoga membantu.


Perlu bantuan lain?

Jika Anda tidak dapat menyelesaikan langkah-langkah di atas, masih terdapat kendala, atau memerlukan bantuan lain, hubungi Tim Support iSeller.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?