Lewati ke konten utama
Semua KoleksiPengaturan TokoPoint of Sale
Pengaturan Kustomisasi QR pada Struk
Pengaturan Kustomisasi QR pada Struk

Artikel ini menjelaskan tentang cara mengatur kustomisasi kode QR pada struk sesuai kebutuhan Anda

iSeller Team avatar
Ditulis oleh iSeller Team
Diperbarui lebih dari sebulan yang lalu

Kustomisasi Kode QR pada Struk ini berguna untuk mengarahkan pelanggan melakukan aksi tertentu seperti, memberikan review, meletakkan voucher belanja atau yang lainnya.

Cara Mengatur Kustomisasi QR pada Struk di Web Admin

Silakan ikuti langkah-langkah berikut:

Langkah 1: Pada Web Admin, klik menu Saluran Channel > pilih Point of Sale.

Langkah 2: Pada tampilan Point of Sale, geser ke bawah hingga Anda menemukan bagian Tampilan Struk. Silakan klik logo pensil yang ada di pojok kanan.

Langkah 3: Setelah itu akan muncul pop up β€œEdit Tampilan Struk”. Geser ke bawah hingga bagian Tampilkan QR di Footer. Lalu aktifkan Tampilkan QR di Footer dengan klik toogle hingga berwarna biru.

Langkah 4: Setelah Tampilkan QR Footer diaktifkan, akan muncul beberapa pilihan, pada tutorial ini kita akan berfokus di Kustomisasi Kode QR. Aktifkan Kustom Kode QR dengan menggeser toogle hingga berwarna biru.

Langkah 5: Silakan masukkan Judul dan Link dari Kustom Kode QR yang ingin Anda tampilkan.

Judul berfungsi untuk memberi nama QR yang akan tampil dan Link berfungsi untuk menautkan link tertentu. Pastikan Anda menautkan link yang benar agar dapat diubah menjadi kode QR.

πŸ’‘ Contoh: Jika Anda ingin membuat Kode QR agar pelanggan bisa mengulas toko Anda di Google, bisa tuliskan judul β€œBerikan Ulasan kepada Kami di Google”. Lalu, tautkan link Google Toko Anda, agar pelanggan bisa langsung memberikan rating dan mengulasnya.

Langkah 6: Selanjutnya, klik Pratinjau jika Anda ingin melihat tampilan struk dengan link yang sudah diubah menjadi QR terlebih dahulu.

Berikut adalah tampilan Pratinjau. Anda akan melihat secara keseluruhan tampilan struk, mulai dari atas (header) hingga bawah (footer).

πŸ”™ Jika Anda ingin kembali ke pengaturan struk, klik Keluar dari Pratinjau.

βœ… Jika Anda ingin langsung menyimpannya, klik Simpan.

Pengaturan Kustom Kode QR Anda telah berhasil tersimpan. Berikut adalah contoh struk yang telah dicetak dan terdapat Kustom Kode QR di bawahnya.

Selamat, kini Anda telah memahami cara mengatur Kustomisasi Kode QR di struk. Semoga membantu.


Perlu bantuan lain?

Jika Anda tidak dapat menyelesaikan langkah-langkah di atas, masih terdapat kendala, atau memerlukan bantuan lain, hubungi Tim Support iSeller.

Apakah pertanyaan Anda terjawab?